Pemko dan DPRD Payakumbuh Tandatangani Nota Kesepakatan Perubahan KUA-PPAS APBD 2025

- Jurnalis

Sabtu, 19 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Payakumbuh | tipikal.com — Pemerintah Kota Payakumbuh dan DPRD Kota Payakumbuh menandatangani Nota Kesepakatan Rancangan Perubahan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Perubahan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Tahun Anggaran 2025. Penandatanganan tersebut dilakukan dalam rapat paripurna yang digelar di ruang sidang DPRD Payakumbuh, Sabtu, (19/07/2025).

Nota kesepakatan ini ditandatangani oleh Sekretaris Daerah Kota Payakumbuh, Rida Ananda, yang mewakili pihak eksekutif. Dalam sambutannya, Rida menyampaikan bahwa dokumen ini merupakan hasil sinergi dan kemitraan yang terus terjaga antara eksekutif dan legislatif.

Penandatanganan perubahan KUA dan PPAS APBD Tahun 2025 ini membuktikan bahwa kemitraan dan sinergisitas antara eksekutif dan legislatif terus berjalan dengan baik. Harapannya, kondisi ini menjadi modal utama untuk membangun Kota Payakumbuh ke depan,” ujar Rida.

Rida juga menyampaikan apresiasi kepada DPRD atas berbagai saran, kritik, dan ide-ide konstruktif dalam proses penyusunan dokumen perubahan anggaran.

Saya mengucapkan terima kasih kepada pimpinan dan anggota DPRD yang telah memberikan perhatian berupa saran, kritik, dan ide-ide yang membangun terhadap berbagai program dan kegiatan,” tuturnya.

Ia menjelaskan bahwa nota kesepakatan perubahan KUA-PPAS ini akan menjadi pedoman dalam penyusunan Nota Keuangan dan Rancangan Perubahan APBD 2025. Pemko Payakumbuh, melalui Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), akan segera melakukan asistensi terhadap rencana kerja dan anggaran perangkat daerah berdasarkan dokumen yang telah disepakati.

Berbagai catatan, koreksi, rekomendasi, serta kritik dan saran dari Badan Anggaran DPRD akan dirangkum dan dijadikan bahan penyempurnaan dalam penyusunan Rancangan Perubahan APBD 2025,” imbuhnya.

Adapun dalam dokumen perubahan tersebut, pendapatan daerah mengalami kenaikan sebesar Rp.6.916.564.743 dari Rp.755.878.488.772 menjadi Rp.762.795.053.515. Sementara itu, belanja daerah naik sebesar Rp.16.048.910.515, dari Rp.828.661.781.131 menjadi Rp.844.710.691.646.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Payakumbuh, Wirman Putra, menyambut baik penandatanganan nota kesepakatan tersebut. Ia berharap Pemerintah Kota segera menindaklanjuti dengan pengajuan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Perubahan APBD 2025.

Setelah penandatanganan perubahan KUA-PPAS ini, kami berharap Pemerintah Kota Payakumbuh segera menyampaikan Ranperda Perubahan APBD 2025 untuk dapat kita bahas bersama,” pungkas Wirman.

Dengan ditandatanganinya nota kesepakatan ini, proses penyusunan perubahan APBD 2025 Kota Payakumbuh diharapkan dapat berjalan lebih efektif, transparan, dan akuntabel demi mendukung program pembangunan yang berpihak pada kepentingan masyarakat. (tpk)

Berita Terkait

Mantan Wali Kota Riza Falepi Tanggapi Isu Tapal Batas dan Pembangunan Pasar Payakumbuh
Cabuli Anak 7 Tahun, Seorang Pria Diciduk Polisi
Polres Payakumbuh Ungkap Penyebab Sementara Kebakaran Pasar: Api Terbuka Jadi Pemicu
Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2025 dan HUT ke-80 Sumatera Barat Digelar di Payakumbuh
Pemko Kukuhkan Pajacombo Lab, Wadah Ekonomi Kreatif Payakumbuh
HPCI Paliko Chapter Gelar Musyawarah Chapter, Robby Muchsis Terpilih Jadi Ketua Baru
Pemko dan Kejari Payakumbuh Sepakat Perkuat Penanganan Hukum Perdata dan TUN
GOW Payakumbuh Salurkan Rp14 Juta Bantuan untuk Korban Kebakaran Blok Barat

Berita Terkait

Jumat, 10 Oktober 2025 - 08:08 WIB

Mantan Wali Kota Riza Falepi Tanggapi Isu Tapal Batas dan Pembangunan Pasar Payakumbuh

Senin, 6 Oktober 2025 - 14:26 WIB

Cabuli Anak 7 Tahun, Seorang Pria Diciduk Polisi

Senin, 6 Oktober 2025 - 11:56 WIB

Polres Payakumbuh Ungkap Penyebab Sementara Kebakaran Pasar: Api Terbuka Jadi Pemicu

Rabu, 1 Oktober 2025 - 06:57 WIB

Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2025 dan HUT ke-80 Sumatera Barat Digelar di Payakumbuh

Sabtu, 27 September 2025 - 07:02 WIB

Pemko Kukuhkan Pajacombo Lab, Wadah Ekonomi Kreatif Payakumbuh

Berita Terbaru

Wali Kota Payakumbuh

Payakumbuh Pertahankan Gelar Juara Umum Kejurprov Gymnastics Sumbar 2025

Rabu, 8 Okt 2025 - 05:33 WIB

Wakil Wali Kota Payakumbuh

Wawako Elzadaswarman Ajak LAKAM Bangkitkan Kembali Nilai Adat Minangkabau

Rabu, 8 Okt 2025 - 05:23 WIB