Pemko Payakumbuh Latih Pemuda Kader Wirausaha

- Jurnalis

Rabu, 7 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Payakumbuh | tipikal.com — Pemerintah Kota Payakumbuh melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga (Disparpora) menggelar pelatihan pemuda kader bertema wirausaha di Gedung Serba Guna Kelurahan Sawah Padang Aua Kuniang.

Plt. Sekretaris Daerah Kota Payakumbuh Dafrul Pasi yang membuka secara resmi kegiatan ini dalam sambutannya menyampaikan Pemerintah Kota Payakumbuh terus mendorong untuk mewujudkan generasi muda yang berjiwa pengusaha.

“Untuk itu telah disediakan pelayanan publik yang prima untuk memudahkan calon pengusaha, seperti mengurus perizinan yang sangat mudah di Mal Pelayanan Publik,” ujarnya.

Baca Juga :  Tim 7 Giatkan Razia, Pastikan Payakumbuh Aman, Tentram, Dan Bebas Dari Aksi Pelanggar Perda

Dafrul menambahkan kegiatan pelatihan Pemuda Kader ini diharapkan mampu menjadi motivasi agar pemuda-pemudi daerah ini banyak yang jadi kader wirausahawan di segala bidang ke depannya.

“Pemuda harus menjadi tuan dan perwira di negerinya sendiri,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Disparpora Kota Payakumbuh Nofriwandi mengatakan pelatihan ini digelar selama 2 hari, 7 dan 8 Desember 2022 dengan jumlah peserta sebanyak 30 orang pemuda dari berbagai organisasi dan komunitas se Kota Payakumbuh. Sedangkan, narasumber dari berbagai OPD yang menjadi leading sektor serta ada juga wiraswasta lokal seperti Owner Gerobak Kopi.

Baca Juga :  Pemko Payakumbuh Matangkan Persiapan Jelang Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-95

“Pemuda sebagai generasi penerus di masa akan datang, supaya berdaya saing tinggi dalam membangun ekonomi di daerah kita ini, semoga selepas pelatihan ini mereka mampu menjadi kader penggerak ekonomi daerah, dengan banyak yang berwirausaha,” ujarnya. (tpk)

Berita Terkait

Pemko Payakumbuh Perkuat Pengelolaan Pengaduan Lewat SP4N-LAPOR!
Wali Kota Payakumbuh Resmikan Program Bantuan Rumah Bagi Anggota KORPRI
Wali Kota Payakumbuh Hadiri Perpisahan SMAN 1, Ajak Siswa Jauhi Narkoba dan Terus Berprestasi
Wako Zulmaeta Kunjungi SMPN 1 Payakumbuh, Ajak Siswa Jadi Pemimpin Masa Depan
Menuju Smart Hospital, RSUD dr. Adnaan WD Payakumbuh Gelar Forum Konsultasi Publik
Razia Gabungan di Payakumbuh Barat, Satu Kafe Disegel karena Tak Berizin dan Dinilai Meresahkan
Seleksi Paskibraka 2025 dan Pengukuhan Duta Pancasila Resmi Dibuka di Payakumbuh
Pemko Payakumbuh dan Baznas Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Nunang Daya Bangun

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 20:57 WIB

Pemko Payakumbuh Perkuat Pengelolaan Pengaduan Lewat SP4N-LAPOR!

Kamis, 17 April 2025 - 20:48 WIB

Wali Kota Payakumbuh Resmikan Program Bantuan Rumah Bagi Anggota KORPRI

Kamis, 17 April 2025 - 20:31 WIB

Wali Kota Payakumbuh Hadiri Perpisahan SMAN 1, Ajak Siswa Jauhi Narkoba dan Terus Berprestasi

Kamis, 17 April 2025 - 20:26 WIB

Wako Zulmaeta Kunjungi SMPN 1 Payakumbuh, Ajak Siswa Jadi Pemimpin Masa Depan

Kamis, 17 April 2025 - 19:53 WIB

Razia Gabungan di Payakumbuh Barat, Satu Kafe Disegel karena Tak Berizin dan Dinilai Meresahkan

Berita Terbaru

Payakumbuh

Pemko Payakumbuh Perkuat Pengelolaan Pengaduan Lewat SP4N-LAPOR!

Kamis, 17 Apr 2025 - 20:57 WIB