Hadiri Afirmasi “Bangga Buatan Indonesia”, Bupati Safaruddin Komit Laksanakan Instruksi Presiden

- Jurnalis

Kamis, 29 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta | tipikal.com — Bupati Lima Puluh Kota Safaruddin Dt Bandaro Rajo bersama seluruh Menteri, Gubernur, Bupati/Walikota hadir langsung dalam pertemuan yang dipimpin Presiden RI Joko Widodo di Ruang Cendrawasih JCC Senayan, Kamis (29/09/22).

Dalam pertemuan itu, Presiden Joko Widodo memberikan pengarahan terkait Penurunan Inflasi di daerah, Afirmasi Bangga Buatan Indonesia, dan Pengentasan Kemiskinan Ekstrim.

Bupati Lima Puluh Kota Safaruddin Dt Bandaro Rajo berkomitmen menjalankan instruksi yang diperintahkan Presiden Jokowi. Secara khusus, Bupati Safaruddin menjelaskan, Pemerintah Kabupaten Lima Puluh Kota siap mengoptimalkan belanja barang dan jasa yang berasal dari produk lokal unggulan untuk mensukseskan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia. Kemudian dikatakan Bupati Safaruddin, pengoptimalan produk lokal merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan perekonomian rakyat serta pengentasan kemiskinan di daerah.

“Perintah Presiden yang telah ditindak lanjuti oleh Pemkab Lima Puluh Kota diantaranya pembentukan tim Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) di Lima Puluh Kota dan pembentukan e-katalog bagi produk lokal,” ujar Bupati Safaruddin.

Lebih lanjut Ia menjelaskan, sesuai Perbup 412.1/183/BUP-LK/I/2022 pembetukan tim P3DN Lima Puluh Kota diketuai oleh Kepala Dinas Perinaker Ferry Chofa yang beranggotakan Para Asisten dan sejumlah Kepala SKPD. Selanjutnya terkait e-katalog, Bupati Safaruddin mengatakan, hingga 26 September, Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang Jasa Pemerintah (LKPP) RI telah membuka sebanyak 14 etalase bagi produk UMKM dengan rincian terdapat 22 penyedia dengan 88 produk.

Safaruddin mengatakan, Pemerintah Kabupaten Lima Puluh Kota juga mendorong peningkatan kualitas maupun kuantitas serta pemasaran produk UMKM dengan memberikan pendampingan melalui pelatihan, bantuan peralatan dan mesin produksi serta legalitas produk.

“Kami berharap dengan upaya pemerintah daerah dalam mendukung UMKM lokal dapat memotivasi pelaku usaha lebih semangat lagi berproduksi dan menambah kapasitas produksi sehingga akan membuka lapangan pekerjaan dan dapat mengurangi angka kemiskinan,” harap Safaruddin.

Sebelumnya, Presiden RI Joko Widodo dalam pengarahannya mendorong seluruh jajaran di pusat hingga daerah untuk mempercepat aksi afirmasi Bangga Buatan Indonesia (BBI) dengan realisasi komitmen belanja produk dalam negeri. Secara khusus, Presiden Jokowi kembali mengingatkan jajaran untuk membeli produk yang dihasilkan oleh usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta koperasi. Kemudian Presiden Jokowi menegaskan APBN dan APBD yang uangnya dikumpulkan dari pajak, Bea Cukai, Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP), dari dividen BUMN harus menggunakan produk nasional.

Pada bagian lain penyampaiannya, Presiden Jokowi turut mengapresiasi semakin banyaknya produk UMKM dan koperasi yang masuk ke dalam e-katalog.

“Saya senang, alhamdulillah target yang saya berikan 1 juta di awal tahun lalu telah tercapai, produk-produk UMKM dan koperasi yang telah masuk ke e-katalog sudah mencapai di atas 1 juta yang sebelumnya baru 50 ribu,” ujarnya.

Presiden Jokowi pun meminta para kepala daerah untuk membina pelaku UMKM dan koperasi yang ada di masing-masing daerah sehingga semakin banyak yang masuk e-katalog.

“Saya minta kepada seluruh kepala daerah untuk terus membina UMKM, koperasi yang ada di daerah masing-masing agar bersama-sama masuk ke e-katalog,” ujarnya. (tim)

Berita Terkait

Didampingi PP FYBI Pusat, Orang Tua Peserta Lomba Marching Band Datangi Dinas Pendidikan DKI
Dirut PT Pertamina Patra Niaga Jadi Tersangka Korupsi Minyak Mentah, Kerugian Negara Capai Rp 193,7 Triliun
Surat Kemendagri Tegaskan Penganggaran Gaji PPPK Paruh Waktu, Honorer R2/R3
Klarifikasi Status Hukum Kepengurusan PP FYBI
Pelantikan Pengurus Pusat FYBI Periode 2024-2029 Segera Di Gelar
Pemko Payakumbuh Jalin Kerja Sama dengan Kementerian Kesehatan untuk Peningkatan Fasilitas dan Layanan Kesehatan
Pemerintah Kota Payakumbuh Raih Penghargaan Inovasi Pelayanan Publik Terbaik 2024
Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kota Payakumbuh Raih Penghargaan Bergengsi atas Inisiatif Pendidikan dan Pelatihan Vokasi di IDUTEX 2024

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 23:27 WIB

Didampingi PP FYBI Pusat, Orang Tua Peserta Lomba Marching Band Datangi Dinas Pendidikan DKI

Selasa, 25 Februari 2025 - 20:19 WIB

Dirut PT Pertamina Patra Niaga Jadi Tersangka Korupsi Minyak Mentah, Kerugian Negara Capai Rp 193,7 Triliun

Selasa, 18 Februari 2025 - 23:36 WIB

Surat Kemendagri Tegaskan Penganggaran Gaji PPPK Paruh Waktu, Honorer R2/R3

Senin, 10 Februari 2025 - 22:39 WIB

Klarifikasi Status Hukum Kepengurusan PP FYBI

Kamis, 16 Januari 2025 - 16:52 WIB

Pelantikan Pengurus Pusat FYBI Periode 2024-2029 Segera Di Gelar

Berita Terbaru

Bupati / Wakil Bupati Lima Puluh Kota

Pemkab Lima Puluh Kota Gelar Salat Istisqa, Ikhtiar Hadapi Kemarau Panjang

Sabtu, 5 Jul 2025 - 17:36 WIB