Pj Wako Jasman Hadir Di Raker PKPS & IKPS Paliko

- Jurnalis

Minggu, 22 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Payakumbuh | tipikal.com — Penjabat Wali Kota Payakumbuh Jasman menghadiri kegiatan rapat kerja Perkumpulan Keluarga Pesisir Selatan (PKPS)/ Ikatan Keluarga Pesisir Selatan (IKPS) Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota di Kisai Agro, Payakumbuh Timur, Minggu (22/10/23).

“Hari ini saya menghadiri rapat kerja PKPS/ IKPS untuk bersilaturrahmi yang tentunya juga untuk bersama-sama memajukan Kota Payakumbuh,” kata Pj Wako Payakumbuh Jasman, Minggu (22/10/23).

Hadir dalam kegiatan Wakil ketua DPW PKPS Zulfahmi, penasehat Afrizal Aziz, dan anggota PKPS/ IKPS se Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota.

Pada kesempatan itu, Jasman juga meminta agar PKPS/ IKPS Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota dapat ikut bersama-sama dalam menyukseskan penyelenggaraan Pemilu 2024.

Baca Juga :  Wako Riza Falepi Sambut Hangat Kunjungan Danpomdam I/Bukit Barisan

“Mari bersama-sama kita sukseskan penyelenggaraan Pemilu dan jangan sampai ada perpecahan. Berbeda pilihan itu biasa, namun kita harus tetap rukun dalam hidup berdampingan,” katanya.

Ia berharap PKPS/ IKPS Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota tetap kompak dan solid sehingga dapat menghadirkan kemudahan-kemudahan bagi anggotanya.

“Mari bersama-sama saling bahu membahu dan membantu dalam kebaikan. Baik itu untuk anggota PKPS/ IKPS sampai kepada masyarakat Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota secara keseluruhan,” ujarnya.

Sebagai putra Pesisir Selatan, Jasman meminta agar nantinya tetap diingatkan dan dinasehati jika ada pekerjaannya yang salah ketika menjabat sebagai Pj Wako Payakumbuh.

Baca Juga :  Datangi RKN, Ini Yang Dibahas Wawako Payakumbuh Dan Wabup Lima Puluh Kota

“Sebagai manusia tentu akan ada khilaf, jangan segan-segan ingatkan saya,” katanya.

Ketua PKPS/ IKPS Kota Payakumbuh Aknopilindo mengatakan PKPS/ IKPS Kota Payakumbuh dan Lima Puluh Kota tetap solid sehingga banyak yang akan dilaksanakan ke depannya.

“Kami mohon dukungan dan arahan dari bapak Pj Wali Kota Payakumbuh agar kegiatan-kegiatan yang nanti kita laksanakan dapat berjalan dengan baik,” ujarnya.

Ketua Pelaksana Maizar Kurniawan mengatakan agenda rutin yang terus dilaksanakan oleh PKPS/ IKPS Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota yang diikuti sampai dengan ranting yang ada di kecamatan.

“Ini untuk mengevaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan dan masukan untuk kegiatan yang akan dilaksanakan ke depannya,” ujarnya. (tpk)

Berita Terkait

Musrenbang Kecamatan Payakumbuh Selatan Rumuskan Usulan Prioritas untuk Pembangunan 2026
Payakumbuh Jadi yang Pertama di Sumatera Barat Deklarasikan Kecamatan Tangguh Bencana (KENCANA)
Payakumbuh Utara Gelar Musrenbang Terintegrasi Rembuk Stunting 2026, Fokus pada Irigasi dan Pengentasan Stunting
Satnarkoba Polres Payakumbuh Tangkap Pengedar Narkotika di Pinggiran Sungai Batang Agam
Komisi B DPRD Payakumbuh Bahas Penguatan UMKM dan Modernisasi Pasar Tradisional
HPCI Chapter Paliko Sukses Gelar Kopdargab 2025, Sosialisasi Lalulintas hingga Promosi Pariwisata
Kapolres Payakumbuh Hadiri Anniversary ke-25 Vespa Antique Club Sumatera Barat, Tekankan Disiplin Berlalu Lintas dan Zero Tawuran
Pj Wali Kota Payakumbuh Tegaskan Tidak Ada Pemberian Izin di Kawasan Hutan Lindung

Berita Terkait

Selasa, 4 Februari 2025 - 19:00 WIB

Musrenbang Kecamatan Payakumbuh Selatan Rumuskan Usulan Prioritas untuk Pembangunan 2026

Selasa, 4 Februari 2025 - 18:52 WIB

Payakumbuh Jadi yang Pertama di Sumatera Barat Deklarasikan Kecamatan Tangguh Bencana (KENCANA)

Senin, 3 Februari 2025 - 16:05 WIB

Payakumbuh Utara Gelar Musrenbang Terintegrasi Rembuk Stunting 2026, Fokus pada Irigasi dan Pengentasan Stunting

Rabu, 29 Januari 2025 - 16:13 WIB

Satnarkoba Polres Payakumbuh Tangkap Pengedar Narkotika di Pinggiran Sungai Batang Agam

Senin, 20 Januari 2025 - 07:41 WIB

Komisi B DPRD Payakumbuh Bahas Penguatan UMKM dan Modernisasi Pasar Tradisional

Berita Terbaru