Peduli Kekayaan Intelektual, Pemkab Lima Puluh Kota Raih Penghargaan Kemenkumham RI

- Jurnalis

Selasa, 19 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KP.209

Padang | tipikal.com — Berperan aktif dalam membangun dan melindungi serta mendukung Program Kekayaan Intelektual di tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Lima Puluh Kota menerima penghargaan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI). Penghargaan tersebut diserahkan oleh Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Min Usihen kepada Bupati Lima Puluh Kota Safaruddin Dt. Bandaro Rajo pada acara Mobile Intellectual Property Clinic yang diselenggarakan di Youth Centre Bagindo Aziz Chan Padang, Selasa (19/09/23).

Keberhasilan Kabupaten Lima Puluh Kota meraih penghargaan tersebut berkat upaya Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan telah mengajukan pendaftaran indikasi geografis gambir Lima Puluh Kota serta sudah terdapat 55 merek yang difasilitasi oleh Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Lima Puluh Kota.

Baca Juga :  Percepatan Penanganan Sampah, Pj Wako Jasman Hadiri Rapat Bersama Pemprov

Dilaksanakan untuk ke-38 kalinya, provinsi Sumatera Barat menjadi tuan rumah pelaksanaan Mobile Intellectual Property Clinic setelah sebelumnya diadakan di 31 provinsi yang ada di Indonesia. Acara ini merupakan bentuk kolaborasi Kemenkumham dengan pemerintah daerah dalam rangka peningkatan ekonomi kreatif.

Bupati Safaruddin mengatakan, penghargaan yang diterima Pemerintah Kabupaten Lima Puluh Kota merupakan representasi keberhasilan dari segala upaya pemerintah daerah bersama berbagai elemen dalam bersinergi memanfaatkan sistem kekayaan intelektual guna memacu pertumbuhan kreativitas, inovasi serta menumbuhkembangkan ekonomi nasional.

“Apresiasi ini diharapkan jadi motivasi bagi jajaran untuk terus menghasilkan berbagai karya yang memiliki nilai kekayaan intelektual dan memprioritaskan perlindungan hak kekayaan intelektual sebagai salah satu pilar penting perlindungan terhadap hasil karya warga, memaksimalkan potensi dan sumber daya ekonomi yang dimiliki,” ujarnya.

Baca Juga :  Deklarasi ODF di Limbanang, Bupati Safaruddin Minta Komitmen Seluruh Pihak

Ia menambahkan, semakin berkembangnya teknologi dan inovasi merupakan katalisator percepatan pertumbuhan ekonomi di masa depan.

“Pemerintah daerah harus memahami secara komprehensif terkait manfaat dari hadirnya sistem kekayaan intelektual sebagai salah satu pendorong pemulihan ekonomi nasional,” bebernya.

Bupati Safaruddin berharap, melalui kegiatan ini semakin menguatkan peran dan komitmen pemerintah daerah beserta elemen di daerah untuk mewujudkan ekosistem kekayaan intelektual guna mendukung terwujudnya pemulihan dan ketahanan ekonomi. (tim)

Berita Terkait

Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh Supardi dan Tri Venindra Jalani Tes Kesehatan di RS Universitas Andalas
Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh, YB. Parmato Alam dan Ahmad Ridha, Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RS Unand
Nevi Zuairina Tolak Permohonan Guru Senam, Upaya Atlet Sumatera Barat Capai Peringkat 6 Terhalang
Pemko Payakumbuh Raih Insentif Fiskal Berkat Pengendalian Inflasi yang Efektif
Pj Wali Kota Payakumbuh dan Pj Ketua TP-PKK Raih Gelar Ayah dan Bunda Genre Pengayom Sumatera Barat
Penghargaan “Ayah dan Bunda Pengayom Sumatera Barat” untuk Bupati Lima Puluh Kota dan Ketua TP PKK
Polres Payakumbuh Raih Predikat Satuan Wilayah Terbaik I pada Gelar Operasional Polda Sumbar
Direksi Bank Nagari Ditetapkan, Bupati Lima Puluh Kota Sampaikan Ucapan Selamat

Berita Terkait

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 09:11 WIB

Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh Supardi dan Tri Venindra Jalani Tes Kesehatan di RS Universitas Andalas

Jumat, 30 Agustus 2024 - 17:44 WIB

Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh, YB. Parmato Alam dan Ahmad Ridha, Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RS Unand

Senin, 5 Agustus 2024 - 22:49 WIB

Nevi Zuairina Tolak Permohonan Guru Senam, Upaya Atlet Sumatera Barat Capai Peringkat 6 Terhalang

Rabu, 31 Juli 2024 - 23:30 WIB

Pemko Payakumbuh Raih Insentif Fiskal Berkat Pengendalian Inflasi yang Efektif

Sabtu, 27 Juli 2024 - 12:15 WIB

Pj Wali Kota Payakumbuh dan Pj Ketua TP-PKK Raih Gelar Ayah dan Bunda Genre Pengayom Sumatera Barat

Berita Terbaru

Lima Puluh Kota

Warga Suayan Sambut Antusias TSR 1 Lima Puluh Kota

Kamis, 13 Mar 2025 - 06:45 WIB

Kalimantan Timur

Viral IKN Banjir, Otorita Tegaskan Video itu Hoaks

Kamis, 13 Mar 2025 - 05:51 WIB