Hadiri Apel Gelar Pasukan Zebra Singgalang, Pjs Bupati Ahmad Zakri Sebut Pentingnya Edukasi Taat Berlalu Lintas

- Jurnalis

Selasa, 15 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lima Puluh Kota | tipikal.com – Pjs Bupati Lima Puluh Kota Ahmad Zakri menghadiri sekaligus mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Singgalanf, Senin, (14/10/2024) di halaman Mapolres Lima Puluh Kota, Ketinggian, Sarilamak.

Apel gelar pasukan dipimpin langsung Kapolres Lima Puluh Kota AKBP Syaiful Wachid diikuti para Personil Polres Lima Puluh Kota, jajaran TNI Kodim 0306/50 Kota, Dishub, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan.

Operasi Zebra Singgalang yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia ini dilaksanakan selama 14 hari ke depan sejak tanggal 14 hingga 27 Oktober 2024 mendatang diawali dengan pemasangan pita dan dilanjutkan dengan pengecekan peralatan pasukan kepada perwakilan petugas Kepolisian, TNI, Dishub, dan Satpol PP.

Kapolres Lima Puluh Kota AKBP Syaiful Wachid dalam arahannya menyampaikan, apel yang dilaksanakan sebagai upaya untuk menciptakan kondisi keamanan dan ketertiban kelancaran lalu lintas jelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden tahun 2024. Ia juga menegaskan bahwa operasi ini merupakan tanggung jawab bersama, bukan hanya milik kepolisian.

“Keamanan lalu lintas adalah tanggung jawab kita semua, dan sinergi antar instansi sangat penting untuk mewujudkannya. Kami berharap dukungan penuh dari seluruh elemen masyarakat demi kesuksesan Operasi Zebra Singgalang 2024,” tegas Kapolres.

Setelah apel, Pjs Bupati Ahmad Zakri menyampaikan apresiasinya terhadap peran Polres Lima Puluh Kota dalam menjaga ketertiban dan keamanan di Kabupaten Lima Puluh Kota. Ia menegaskan bahwa operasi ini merupakan langkah penting dalam memastikan keselamatan masyarakat di jalan raya.

“Apel Gelar Pasukan ini adalah bukti nyata komitmen Polres Lima Puluh Kota dalam menciptakan situasi yang aman dan tertib. Saya sangat menghargai upaya yang dilakukan oleh seluruh pihak terkait, mulai dari kepolisian, TNI, hingga pemerintah daerah. Sinergi yang terjalin ini harus terus dijaga untuk memastikan lalu lintas yang aman,” ujar Pjs Bupati Ahmad Zakri.

Pjs Bupati Ahmad Zakri juga menegaskan pentingnya edukasi kepada masyarakat. Menurutnya, selain penegakan hukum, langkah preventif melalui pendidikan keselamatan lalu lintas juga harus diutamakan.

“Saya berharap, melalui Operasi Zebra Singgalang ini, tidak hanya penegakan hukum yang ditekankan, tetapi juga upaya pemberian edukasi kepada masyarakat. Edukasi adalah kunci utama agar masyarakat benar-benar memahami aturan lalu lintas dan pentingnya keselamatan di jalan,” jelasnya. (tpk)

Berita Terkait

Desainer Lima Puluh Kota Tampilkan Tenun Kubang di Indonesia International Modest Fashion Festival 2025
Waka Polres 50 Kota Tinjau Sentra Produksi Pangan Gizi Kemala Bhayangkari
Polres 50 Kota Tangkap Pelaku Curanmor dalam Operasi Jaran Singgalang 2025
Tim Pusat Nilai Sembilan Tatanan KKS di Kabupaten Lima Puluh Kota
Diskominfo Lima Puluh Kota Ikuti Coaching Clinic Keamanan Siber dari BSSN
DPMD Lima Puluh Kota Gelar Bimtek, Perkuat Peran Strategis LPM dalam Pembangunan Partisipatif
Diduga Cabuli Cucu Kandung, Seorang Kakek di Lima Puluh Kota Masuk Kandang Situmbin
Empat Rumah di Lareh Sago Halaban Dieksekusi Sesuai Putusan Pengadilan

Berita Terkait

Selasa, 14 Oktober 2025 - 19:04 WIB

Desainer Lima Puluh Kota Tampilkan Tenun Kubang di Indonesia International Modest Fashion Festival 2025

Jumat, 3 Oktober 2025 - 15:42 WIB

Waka Polres 50 Kota Tinjau Sentra Produksi Pangan Gizi Kemala Bhayangkari

Rabu, 27 Agustus 2025 - 20:50 WIB

Polres 50 Kota Tangkap Pelaku Curanmor dalam Operasi Jaran Singgalang 2025

Selasa, 26 Agustus 2025 - 22:44 WIB

Tim Pusat Nilai Sembilan Tatanan KKS di Kabupaten Lima Puluh Kota

Selasa, 19 Agustus 2025 - 12:12 WIB

Diskominfo Lima Puluh Kota Ikuti Coaching Clinic Keamanan Siber dari BSSN

Berita Terbaru

Wali Kota Payakumbuh

Pemko Payakumbuh Perkuat Profesionalisme ASN Lewat Digitalisasi Anjab dan ABK

Selasa, 28 Okt 2025 - 21:39 WIB

Wakil Wali Kota Payakumbuh

Kolaborasi Lintas Generasi Warnai Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 di Payakumbuh

Selasa, 28 Okt 2025 - 21:13 WIB

Wali Kota Payakumbuh

Koto Tangah Wakili Sumbar di Ajang Pemerintah Desa dan Kelurahan Award 2025

Senin, 27 Okt 2025 - 07:08 WIB