Dua Siswi SMP Wakili Payakumbuh Seleksi POPDA PROV 2021

- Jurnalis

Rabu, 9 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Payakumbuh, tipikal.com — Dua siswi SMPN 4 Payakumbuh sukses meraih prestasinya pada seleksi menuju Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) 2021. POPDA merupakan kegiatan rutin setiap tahun dalam rangka bentuk pembinaan dan pengembangan Olahraga seluruh pelajar.

Adalah Aini Suci Khairatul Khalbi berhasil menggaet tiga medali emas, yakni untuk lari 100 meter, lari 200 meter, dan tolak peluru. Sementara itu, ada Allaida Sofianis berhasil meraih medali emas untuk lari 400 meter dan lari 800 meter.

“Mohon doa dari kita bersama semoga mereka lolos di tingkat Provinsi dalam Tim POPDA Kota Payakumbuh, aamiin,” harap Kepala SMPN 4 Payakumbuh Mardiyus didampingi guru olahraga Ismardi dan Monica Febriani kepada media, Rabu (9/06).

Sementara itu, dihubungi terpisah Kadisparpora Kota Payakumbuh Desmon Corina melalui Kabid Pemuda dan Olahraga Delni Putra menyampaikan seleksi Popda Tingkat Kota Payakumbuh dilaksanakan pada tanggal 7 dan 8 juni 2021 kemarin. Peserta yang mengikuti seleksi POPDA adalah siswa dan siswi SD, SMP, SMA, SMK, Negeri dan swasta yang ada berdasarkan surat dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Sumatra Barat, dimana yang dilombakan untuk cabang olahraga (cabor) atletik dengan 15 nomor putra dan 15 nomor putri.

“Namun, Payakumbuh hanya melaksanakan seleksi di 12 nomor,” kata Delni.

Untuk Payakumbuh, tempat pelaksanaan berada di dua lokasi. Di Lapangan Sicincin seperti tolak peluru, lempar cakram, lempar lembing, lompat jauh, dan lompat tinggi. Sedangkan di Bukit Kandung Ampangan Sikabu jarak 100, 200, 400, 800, 1500, dan 5000 meter, serta jalan cepat 5000 meter.

Delni juga mengucapkan selamat kepada atlet-atlet lainnya dari berbagai sekolah di Payakumbuh yang berhasil meraih emas dan mewakili Payakumbuh untuk ikut seleksi ke tingkat provinsi.

“Kita berharap yang terbaik, kami juga apresiasi semangat dari guru-guru pendamping yang selalu ada di sisi siswa membina dan membimbing mereka,” kata Delni. (tpk)

Berita Terkait

Perkuat PAD, Payakumbuh Bergabung dalam Program Optimalisasi Data Perpajakan
Kontroversi Kepala Daerah Buka Praktik Dokter, Ini Penjelasan Ahli dan Kemendagri
Mantan Wali Kota Riza Falepi Tanggapi Isu Tapal Batas dan Pembangunan Pasar Payakumbuh
Cabuli Anak 7 Tahun, Seorang Pria Diciduk Polisi
Polres Payakumbuh Ungkap Penyebab Sementara Kebakaran Pasar: Api Terbuka Jadi Pemicu
Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2025 dan HUT ke-80 Sumatera Barat Digelar di Payakumbuh
Pemko Kukuhkan Pajacombo Lab, Wadah Ekonomi Kreatif Payakumbuh
HPCI Paliko Chapter Gelar Musyawarah Chapter, Robby Muchsis Terpilih Jadi Ketua Baru

Berita Terkait

Rabu, 15 Oktober 2025 - 09:06 WIB

Perkuat PAD, Payakumbuh Bergabung dalam Program Optimalisasi Data Perpajakan

Senin, 13 Oktober 2025 - 08:07 WIB

Kontroversi Kepala Daerah Buka Praktik Dokter, Ini Penjelasan Ahli dan Kemendagri

Jumat, 10 Oktober 2025 - 08:08 WIB

Mantan Wali Kota Riza Falepi Tanggapi Isu Tapal Batas dan Pembangunan Pasar Payakumbuh

Senin, 6 Oktober 2025 - 14:26 WIB

Cabuli Anak 7 Tahun, Seorang Pria Diciduk Polisi

Senin, 6 Oktober 2025 - 11:56 WIB

Polres Payakumbuh Ungkap Penyebab Sementara Kebakaran Pasar: Api Terbuka Jadi Pemicu

Berita Terbaru

Wali Kota Payakumbuh

Dua Finalis Duta GenRe Wakili Payakumbuh ke Tingkat Provinsi Sumbar

Rabu, 15 Okt 2025 - 08:58 WIB