Waspada Covid-19, Pemko Payakumbuh Pantau Peserta Magang Luar Negeri

- Jurnalis

Kamis, 19 Maret 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Payakumbuh,tipikal.com —Pemerintah Kota (Pemko) Payakumbuh melalui Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Disnakerperin) Kota Payakumbuh selalu memantau peserta magang luar negeri melalui program kerjasama dengan Politeknik Sahid terkaid mewabahnya virus corona (Covid-19) yang melanda hampir seluruh negara.

“Alhamdulillah sampai saat ini mereka dalam keadaan sehat, saat kita hubungi Selasa (17/03) lalu,” kata Kepada Disnakerperin Wal Asri saat diwawancara Humas di ruang kerjanya, Kamis (19/03).

Wal Asri menyebut, pihaknya selalu berkoordinasi dengan Politeknik Sahid untuk memonitor setiap keadaan yang terjadi di Thailand dan Malaysia.

Baca Juga :  Wako Rida Ananda Tunjuk Hidayatur Rusyda Sebagai Pelaksana Tugas Asisten I Pemerintah Kota Payakumbuh

“Pihak Sahid selalu memberikan informasi kepada kami, selain itu kami juga terus berkomunikasi dengan peserta magang kita disana,” ucap Wal Asri.

Kepada Orang Tua peserta magang diharapkan jangan terlalu panik dengan informasi yang tidak jelas, pihak kita selalu memantau keadaan para peserta magang tersebut.

“Tetap tenang jangan kuatir, selama mereka mengikuti petunjuk yg benar dalam mengatasi penularan covid 19 insyaallah mereka akan baik-baik saja,” terangnya.

Senada dengan itu saat dihubungi terpisah, Kabid Tenaga Kerja Dewi Novita mengatakan dari 9 orang yang berada di Thailand dan 11 orang yang berada di Malaysia berada dalam keadaan sehat.

Baca Juga :  Apresiasi Capaian Kinerja Jajarannya, Dalam Rakor Pj Wako Jasman Terus Singgung Soal Darurat Sampah

“Masa magangnya akan berakhir di bulan April mendatang dan mereka akan kembali ke Indonesia untuk melanjutkan program d1 di Polieknik Sahid, sebelum kembali ke Payakumbuh,” ucapnya.

Untuk peserta magang ke Jepang tahun 2020 yang dijadwalkan bulan Maret ini, Dewi menyebut pihaknya menunggu informasi lebih lanjut dari Kementerian Tenaga Kerja RI mengingat virus corona yang sedang mewabah.

“Untuk pendaftaran tetap kita terima, tapi untuk proses seleksi menunggu instruksi dari kementrian,” pungkasnya.(rm)

Berita Terkait

Pj Wali Kota Payakumbuh Tegaskan Tidak Ada Pemberian Izin di Kawasan Hutan Lindung
Kapolres 50 Kota Pererat Sinergi dengan Masyarakat Melalui Kegiatan Batandang di Kecamatan Harau
Pj Wali Kota Payakumbuh Pantau Peluncuran Program Makan Bergizi Gratis di SD Negeri 26
Proyek Rehabilitasi Air Baku Batang Agam Disorot: Tim Tipikor Polres Payakumbuh Turun ke Lokasi
Sambut Tahun Baru 2025, Ruslan Abdul Gani Gelar Syukuran Bertajuk ‘Refleksi Tahun 2024’
39 Personel Polres Payakumbuh Naik Pangkat, Wakapolres Russirwan Raih Pangkat AKBP
Pengurus PMI Kecamatan se-Kota Payakumbuh Masa Bakti 2024–2029 Hari ini Dilantik
Situjuah Limo Nagari: Potret Kejayaan yang Tercoreng Masalah Sosial

Berita Terkait

Rabu, 15 Januari 2025 - 15:52 WIB

Pj Wali Kota Payakumbuh Tegaskan Tidak Ada Pemberian Izin di Kawasan Hutan Lindung

Senin, 13 Januari 2025 - 16:05 WIB

Pj Wali Kota Payakumbuh Pantau Peluncuran Program Makan Bergizi Gratis di SD Negeri 26

Jumat, 3 Januari 2025 - 18:05 WIB

Proyek Rehabilitasi Air Baku Batang Agam Disorot: Tim Tipikor Polres Payakumbuh Turun ke Lokasi

Selasa, 31 Desember 2024 - 22:25 WIB

Sambut Tahun Baru 2025, Ruslan Abdul Gani Gelar Syukuran Bertajuk ‘Refleksi Tahun 2024’

Selasa, 31 Desember 2024 - 10:55 WIB

39 Personel Polres Payakumbuh Naik Pangkat, Wakapolres Russirwan Raih Pangkat AKBP

Jumat, 27 Desember 2024 - 11:27 WIB

Pengurus PMI Kecamatan se-Kota Payakumbuh Masa Bakti 2024–2029 Hari ini Dilantik

Kamis, 26 Desember 2024 - 11:56 WIB

Situjuah Limo Nagari: Potret Kejayaan yang Tercoreng Masalah Sosial

Kamis, 19 Desember 2024 - 09:40 WIB

FYBI Tetapkan Hermanto, ST Sebagai Ketua Umum Periode 2024-2029 Melalui Munaslub di Bandar Lampung

Berita Terbaru