MUSKOT DWP Kota Payakumbuh Periode 2019-2024

- Jurnalis

Kamis, 19 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Payakumbuh, tipikal.com — Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Payakumbuh mengadakan Musyawarah Kota (MUSKOT) untuk merencanakan program kerja sekaligus mensahkan pergantian kepemimpinan DWP Kota Payakumbuh periode 2019-2024 di Aula Ngalau indah Kantor Wali Kota Payakumbuh, Kamis (19/11/2020).

Acara Muskot DWP Kota Payakumbuh dibuka oleh Wali Kota Payakumbuh yang dalam hal ini diwakilkan oleh Asisten III Wali Kota Payakumbuh Amriul Datuak Kirayiang dalam sambutannya menyampaikan DWP merupakan pendamping suami untuk meningkatkan kinerja suami sebagai pegawai pemerintah.

“Dharma Wanita harus lebih giat dalam mendukung kinerja suami dalam pemerintahan, serta seluruh anggota DWP harus bebas dari isu isu kekuatan politik, harus profesionalisme dalam mendukung kemajuan Kota Payakumbuh dan yang paling penting harus steril dari segala jenis partai politik.” ungkap Amriul

Baca Juga :  Bahas Percepatan Vaksinasi, Satgas Covid-19 Kota Payakumbuh Gelar Apel Bersama Di Balai Kota

Acara yang bertemakan Optimalisasi kinerja Dharma Wanita Persatuan sebagai mitra strategis pemerintah untuk suksesnya pembangunan nasional ini dilaksanakan dengan beberapa agenda, yakni penyampaian program kerja dari masing-masing bidang, seminar kecantikan dan pemilihan ketua DWP yang baru.

Sementara itu penasehat DWP Kota Payakumbuh Ny.Henny Riza Falepi mengucapkan banyak terima kasih dan sangat bahagia atas terselenggaranya acara ini dan berjalan dengan sangat kompak serta meriah.

“Selanjutnya harus dipertahankan DWP Kota Payakumbuh agar tetap jaya, karena wanita memiliki posisi yang sangat kuat dalam kehidupan. Bahkan dalam syariat Islam pun wanita sangat dihargai. Dharma Wanita ini adalah rumah kita bersama maka jaga dan makmurkan” ujar Henny

Baca Juga :  Langgar Aturan, Tim Penertiban Bangunan Dinas PUPR Lakukan Penyegelan

Henny juga berpesan agar seluruh kreatifitas ibu-ibu DWP dapat disalurkan disini, baik berupa seni olahraga, kerajinan dan lainnya, sehingga melalui DWP tercipta kemaslahatan baik untuk suami sebagai PNS, pemerintah kota dan seluruh masyarakat.

Ny.Cece Rida Ananda sebagai ketua DWP Kota Payakumbuh periode 2019-2024 mengungkapkan semoga DWP semakin maju dan semakin memberikan kontribusi yang berharga bagi pemerintah kota Payakumbuh.
“Kedepan semoga dibawah kepemimpinan yang baru ini DWP semakin jaya, dan saya bisa memimpin DWP 5 tahun kedepan dengan amanah,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait

Payakumbuh Barat Raih Juara Umum MTQ ke-41 Tingkat Kota Payakumbuh
Jelang Pilkada 2024, Aliansi Peduli Luak Limapuluah Serukan Pentingnya Pemilih Cerdas
Payakumbuh Gelar MTQ ke-41, Langkah Nyata Menanamkan Nilai Al-Qur’an
Aksi LSM BASMI di KPU Payakumbuh Dipertanyakan, Ketua PWI dan CIC: “Demo Salah Alamat”
Payakumbuh Siap Gelar Event Pacu Kuda Piala Gubernur Sumbar 2024 pada 6 Oktober Mendatang
“Pendemo di Demo”, Aksi Unjuk Rasa di KPU Payakumbuh Dituding Bermuatan Politis
Pj Wali Kota Payakumbuh, Suprayitno, Sambut Kepala BPOM di Payakumbuh
Perpustakaan Kota Payakumbuh Siap Dibuka Kembali Setelah Renovasi, Tingkatkan Layanan dan Literasi Masyarakat

Berita Terkait

Sabtu, 14 September 2024 - 06:35 WIB

Payakumbuh Barat Raih Juara Umum MTQ ke-41 Tingkat Kota Payakumbuh

Jumat, 13 September 2024 - 21:17 WIB

Jelang Pilkada 2024, Aliansi Peduli Luak Limapuluah Serukan Pentingnya Pemilih Cerdas

Jumat, 13 September 2024 - 17:21 WIB

Payakumbuh Gelar MTQ ke-41, Langkah Nyata Menanamkan Nilai Al-Qur’an

Kamis, 12 September 2024 - 17:56 WIB

Payakumbuh Siap Gelar Event Pacu Kuda Piala Gubernur Sumbar 2024 pada 6 Oktober Mendatang

Kamis, 12 September 2024 - 17:28 WIB

“Pendemo di Demo”, Aksi Unjuk Rasa di KPU Payakumbuh Dituding Bermuatan Politis

Rabu, 11 September 2024 - 19:11 WIB

Pj Wali Kota Payakumbuh, Suprayitno, Sambut Kepala BPOM di Payakumbuh

Rabu, 11 September 2024 - 17:05 WIB

Perpustakaan Kota Payakumbuh Siap Dibuka Kembali Setelah Renovasi, Tingkatkan Layanan dan Literasi Masyarakat

Rabu, 11 September 2024 - 15:57 WIB

Riza Falepi Tanggapi Rencana Demonstrasi terhadap Paslon, Sebut Tidak Relevan untuk Dikaitkan dengan Ketua DPRD

Berita Terbaru