Ketua DPRD Hamdi Agus Dukung Penegakan Perda AKB, Semoga Sekolah Secepatnya Dibuka Kembali

- Jurnalis

Senin, 12 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Payakumbuh, tipikal.com — Ketua DPRD Kota Payakumbuh Hamdi Agus menyebut seluruh anggota dewan sangat mendukung dengan ditegakkannya aturan Peraturan Daerah (Perda) Provinsi Sumbar Nomor 6 Tahun 2020 Tentang Adaptasi Kebiasaan Baru di Payakumbuh.

“Insyaallah untuk kebaikan kita bersama, kami berharap mudah-mudahan dengan penegakan disiplin ini masyarakat semakin sadar dan semakin disiplin untuk melaksanakan anjuran kesehatan untuk mengurangi penularan wabah Covid-19,” kata Hamdi Agus kepada media, Senin (12/10).

Hamdi menyebut dengan warga patuh kepada aturan, status Zona Oranye Payakumbuh dapat secepatnya berubah kepada Zona Kuning sehingga sekolah tatap muka dapat digelar kembali.

Baca Juga :  Wakili Sumbar, 3 Siswa Payakumbuh Menuju Istana

“Kebijakan ini dibuat oleh pembuat kebijakan yang lebih tinggi dari kita daerah. Sebagai bagian dari pemerintahan tentu kita harus mengacu pada kebijakan yang lebih tinggi. Pekerjaan kita adalah bagaimana supaya daerah kita kembali ke zona yang membolehkan kegiatan belajar mengajar dibuka di sekolah-sekolah yang ada. Tentu kita mendorong upaya-upaya pemko bersama dengan segenap masyarakat agar penularan wabah semakin berkurang,” ujar Politikus PKS itu.

Baca Juga :  Sempat Vakum Akibat Pandemi Covid-19, Kini Minang Geopark Run Kembali Digelar

Hamdi juga mengatakan sudah mendengar dan mengetahui aspirasi siswa dan orang tua, mereka sudah banyak yang mengeluh dengan keadaan belajar daring yang tentu memang tidak maksimal dalam pembelajaran para siswa.

“Diharapkan dengan penegakan Perda AKB ini dapat mewujudkan daerah kita ke zona kuning, sekolah-sekolah sudah bisa dibuka lagi,” kata Hamdi Agus. (rel)

Berita Terkait

Hadiri Diskusi Terbuka, YB. Dt. Parmato Alam Paparkan Visi Pembangunan Terintegrasi untuk Payakumbuh
Payakumbuh Barat Raih Juara Umum MTQ ke-41 Tingkat Kota Payakumbuh
Jelang Pilkada 2024, Aliansi Peduli Luak Limapuluah Serukan Pentingnya Pemilih Cerdas
Payakumbuh Gelar MTQ ke-41, Langkah Nyata Menanamkan Nilai Al-Qur’an
Aksi LSM BASMI di KPU Payakumbuh Dipertanyakan, Ketua PWI dan CIC: “Demo Salah Alamat”
Payakumbuh Siap Gelar Event Pacu Kuda Piala Gubernur Sumbar 2024 pada 6 Oktober Mendatang
“Pendemo di Demo”, Aksi Unjuk Rasa di KPU Payakumbuh Dituding Bermuatan Politis
Pj Wali Kota Payakumbuh, Suprayitno, Sambut Kepala BPOM di Payakumbuh

Berita Terkait

Minggu, 15 September 2024 - 00:11 WIB

Hadiri Diskusi Terbuka, YB. Dt. Parmato Alam Paparkan Visi Pembangunan Terintegrasi untuk Payakumbuh

Sabtu, 14 September 2024 - 06:35 WIB

Payakumbuh Barat Raih Juara Umum MTQ ke-41 Tingkat Kota Payakumbuh

Jumat, 13 September 2024 - 21:17 WIB

Jelang Pilkada 2024, Aliansi Peduli Luak Limapuluah Serukan Pentingnya Pemilih Cerdas

Kamis, 12 September 2024 - 18:23 WIB

Aksi LSM BASMI di KPU Payakumbuh Dipertanyakan, Ketua PWI dan CIC: “Demo Salah Alamat”

Kamis, 12 September 2024 - 17:56 WIB

Payakumbuh Siap Gelar Event Pacu Kuda Piala Gubernur Sumbar 2024 pada 6 Oktober Mendatang

Kamis, 12 September 2024 - 17:28 WIB

“Pendemo di Demo”, Aksi Unjuk Rasa di KPU Payakumbuh Dituding Bermuatan Politis

Rabu, 11 September 2024 - 19:11 WIB

Pj Wali Kota Payakumbuh, Suprayitno, Sambut Kepala BPOM di Payakumbuh

Rabu, 11 September 2024 - 17:05 WIB

Perpustakaan Kota Payakumbuh Siap Dibuka Kembali Setelah Renovasi, Tingkatkan Layanan dan Literasi Masyarakat

Berita Terbaru