Kadisnakerin Wal Asri: “Generasi Milenial Adalah Potensi Duta Informasi Dan Media Promosi”

- Jurnalis

Kamis, 8 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Payakumbuh, tipikal.com — Beberapa hari ini, banyak aktifitas yang dilaksanakan Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kota Payakumbuh bersama insan pendidikan, mulai dari kunjungan studi tur, sosialisasi bursa kerja, sampai kepada kegiatan penguatan sumber daya manusia lainnya.

Seperti kunjungan Pondok Pesantren Al Jauhar IKHD Kota Duri, sosialisasi bersama SMKN 2 Payakumbuh, hingga kunjungan OSIS SMAN 1 Payakumbuh.

Kepala Dinas Wal Asri didampingi Sekretaris Andiko Jumarel berharap kepada para generasi milenial, agar menjadi anak-anak muda yang cerdas, berkualitas, tangguh, dan mandiri.

Baca Juga :  Penjabat Kepala Daerah Ingin Maju Pilkada, Harus Mundur 40 Hari Sebelum Mendaftar di KPU

“Apalagi sekarang di masa pandemi Covid-19 ini, semua serba sulit, ekonomi merosot jauh menurun, untuk itu kehadiran milenial dituntut harus punya talenta dan kreatifitas, sehingga bisa menciptakan peluang-peluang kerja nantinya,” kata Wal Asri saat ditemui media di kantornya, Kamis (8/04).

Wal Asri menjelaskan, di era revolusi industri 5.0 semua milenial harus mampu bersaing dan mempunyai inovasi demi mengikuti perkembangan zaman, apalagi sekarang semua serba dipermudah dengan adanya aplikasi dan penggunaan smartphone.

“Anak-anak muda usia sekolah bisa menjadi duta informasi dan media promosi dimanapun berada. Melalui mereka, pergerakan informasi menjadi masif dan menjangkau berbagai kalangan,” ungkapnya.

Baca Juga :  Limbukan Hingga Kubang Gajah Zona Merah, Ini Kata Wako Riza Falepi..

Wal Asri juga menyebut, pintu instansi yang dipimpinnya terbuka untuk menerima kunjungan dari instansi manapun guna sharing informasi dan saling bersinergi kedepan demi kemajuan Kota Payakumbuh.

“Dalam rangka meningkatkan wawasan kita dibidang industri dan tenaga kerja, kami siap membahas inovasi-inovasi baru. Kita bergerak dengan progresif dan ada target yang bakal kita capai,” pungkasnya. (tpk)

Berita Terkait

Hadiri Diskusi Terbuka, YB. Dt. Parmato Alam Paparkan Visi Pembangunan Terintegrasi untuk Payakumbuh
Payakumbuh Barat Raih Juara Umum MTQ ke-41 Tingkat Kota Payakumbuh
Jelang Pilkada 2024, Aliansi Peduli Luak Limapuluah Serukan Pentingnya Pemilih Cerdas
Payakumbuh Gelar MTQ ke-41, Langkah Nyata Menanamkan Nilai Al-Qur’an
Aksi LSM BASMI di KPU Payakumbuh Dipertanyakan, Ketua PWI dan CIC: “Demo Salah Alamat”
Payakumbuh Siap Gelar Event Pacu Kuda Piala Gubernur Sumbar 2024 pada 6 Oktober Mendatang
“Pendemo di Demo”, Aksi Unjuk Rasa di KPU Payakumbuh Dituding Bermuatan Politis
Pj Wali Kota Payakumbuh, Suprayitno, Sambut Kepala BPOM di Payakumbuh

Berita Terkait

Minggu, 15 September 2024 - 00:11 WIB

Hadiri Diskusi Terbuka, YB. Dt. Parmato Alam Paparkan Visi Pembangunan Terintegrasi untuk Payakumbuh

Sabtu, 14 September 2024 - 06:35 WIB

Payakumbuh Barat Raih Juara Umum MTQ ke-41 Tingkat Kota Payakumbuh

Jumat, 13 September 2024 - 21:17 WIB

Jelang Pilkada 2024, Aliansi Peduli Luak Limapuluah Serukan Pentingnya Pemilih Cerdas

Kamis, 12 September 2024 - 18:23 WIB

Aksi LSM BASMI di KPU Payakumbuh Dipertanyakan, Ketua PWI dan CIC: “Demo Salah Alamat”

Kamis, 12 September 2024 - 17:56 WIB

Payakumbuh Siap Gelar Event Pacu Kuda Piala Gubernur Sumbar 2024 pada 6 Oktober Mendatang

Kamis, 12 September 2024 - 17:28 WIB

“Pendemo di Demo”, Aksi Unjuk Rasa di KPU Payakumbuh Dituding Bermuatan Politis

Rabu, 11 September 2024 - 19:11 WIB

Pj Wali Kota Payakumbuh, Suprayitno, Sambut Kepala BPOM di Payakumbuh

Rabu, 11 September 2024 - 17:05 WIB

Perpustakaan Kota Payakumbuh Siap Dibuka Kembali Setelah Renovasi, Tingkatkan Layanan dan Literasi Masyarakat

Berita Terbaru